“Dengan dilaksanakannya upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke- 78 diharapkan seluruh personil Polres Pamekasan dapat menanamkan semangat patriotisme dan nilai-nilai kejuangan yang telah diwariskan kepada kita melalui pelaksanaan tugas secara maksimal,” imbuhnya.
Kasihumas Polres Pamekasan menambahkan, Selain itu, peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia juga menjadi momentum bagi kita untuk berterima kasih kepada seluruh pahlawan kusuma bangsa, atas seluruh perjuangan, pengabdian, dan pengorbanan, kepada masyarakat, bangsa, dan negara.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Dalam suasana yang penuh dengan semangat nasionalisme ini, kita juga harus menyadari bahwa tantangan kedepan akan semakin kompleks. Hal tersebut tidak dapat dipisahkan dari berbagai dinamika yang terjadi dalam tataran global, regional, maupun lokal, terang Iptu Sri Sugiarto.