Poto Abdullah S, Mertua Ketua Parpol
Transatu.id, MERANGIN — Statemen mengejutkan keluar dari salah satu tokoh Kelurahan Dusun Bangko, Abdullah S.
Mertua dari salah satu parpol pengusung Suka itu malah mantap memberikan dukungan ke pasangan Nalim-Nilwan Yahya.
Ini terungkap saat kegiatan pelantikan Tim Pemenangan Front Dusun Bangko (FDB) untuk Menawan pada Minggu (20/10) siang.
Abdullah S mengaku, sikapnya dalam mendukung Menawan sudah dipikirkannya dengan matang.
“Pilihan saya dan keluarga sudah mantap ke Pak Nalim dan Pak Nilwan. Sudah final, secara pribadi saya siap ada di barisan Menawan dan memenangkannya,”Tegas Abdullah S.
Dia menuturkan, bersama pasukan FDB lainnya, Darussamin Cs, dia akan berusaha meraup suara untuk kelurahan Dusun Bangko dengan kemenangan mutlak.
Ketua FDB, Darussamin juga menguatkan dukungan tersebut. Bahkan, dia mengiklaskan rumahnya untuk dijadikan rumah pemenangan Nalim-Nilwan.
Dihadapan Nalim, Darus bahkan mantap menyebutkan kemenangan Nalim-Nilwan sudah didepan mata.
“Saya iklaskan rumah saya dijadikan posko pemenangan Menawan,” ujar Darus.
“Pak Nalim jangan ragu, Insyaallah sebelah kaki bapak sudah ada di rumah dinas. Tinggal nanti menunggu suara dari Dusun Bangko sebagai penyempurna kemenangan,”lanjutnya.
Darus mengakui, tidak ada misi pribadi dalam mendukung Menawan. Hanya saja, dia lebih percaya Merangin ini dipimpin oleh Nalim.
“Saya titip sanak saudara saya di Dusun Bangko saja pak. Saya percaya Pak Nalim akan berbuat banyak untuk kemajuan Merangin dan untuk Dusun Bangko ini. Yakinkah pak, kami semua ada dibelakang Pak Nalim,”tukasnya.(Mmc)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT