Viral ! Makan ‘Berbaut’ Gratis Diduga Di Waru Pamekasan, Publik Minta Audit Program MBG

- Jurnalis

Selasa, 11 November 2025 - 14:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ket. : Tangkap layar

Ket. : Tangkap layar

Pamekasan, Transatu.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas pemerintah kembali menuai sorotan. Kali ini, publik Pamekasan dihebohkan dengan beredarnya video berdurasi 14 detik yang memperlihatkan potongan lauk ayam goreng berisi baut logam di dalam baluran tepungnya.

Video yang tersebar luas di media sosial itu memperlihatkan seseorang mengeluarkan baut dari lauk ayam krispi yang disebut-sebut berasal dari menu MBG di salah satu sekolah di Kecamatan Waru, Pamekasan. Potongan video itu lantas memunculkan beragam reaksi dari masyarakat.

Baca Juga :  Demi Merangin Lebih Baik, 80 Pimpinan Ponpes se-Merangin Ngumpul Doakan Nalim-Nilwan

“Makan bergizi gratis, tapi isinya malah berbaut gratis. Ini sudah bukan sekadar kelalaian, tapi bahaya,” komentar salah satu pengguna media sosial yang mengunggah ulang potongan video tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain video, tangkapan layar percakapan di grup WhatsApp juga ikut beredar. Salah satu pesan memperingatkan agar lebih berhati-hati saat menyiapkan makanan MBG karena adanya temuan benda asing di lauk tersebut.

“Tolong hati-hati kalo masak, ada bautnya,” tulis pesan itu.

Baca Juga :  Rokok Bodong Avatar Masterclass dan Dugaan Keterkaitan Kasus Hibah Prov Jatim yang Kini Masih Bergulir

Tak lama kemudian, pesan balasan muncul dari nomor berbeda yang mengaku sebagai pihak pengelola program.

“Iya mohon maaf atas kendala yang ada, sudah kami tindaklanjuti ke petugas terkait,” tulisnya, dikutip madurakita.com

Meski begitu, sebagian pihak masih meragukan kebenaran video tersebut. Namun, pengirim pertama dengan tegas memastikan bahwa temuan itu benar adanya.

“Iya betul, kami bertanggung jawab kalau hoaks,” tulisnya menegaskan.

Sampai berita ini diterbitkan, pihak yang disebut dalam percakapan maupun pengelola menu MBG di sekolah yang diduga menjadi lokasi kejadian belum memberikan tanggapan resmi.

Baca Juga :  Skandal Jual Beli Pita Cukai di Prancak, Aktivis: Usut Dugaan TPPU PR. WD Sejahtera

Publik menilai, temuan ini menjadi tamparan keras bagi pelaksana program MBG. Alih-alih menjadi contoh makanan bergizi untuk siswa, kasus ini justru memunculkan keresahan baru soal pengawasan dan kualitas makanan yang disajikan.

“Kalau benar ditemukan baut di dalam lauk, berarti ada masalah serius di proses produksinya. Jangan sampai program bergizi ini malah berisiko bagi kesehatan anak-anak,” komentar seorang aktivis pendidikan di Pamekasan.

Follow WhatsApp Channel transatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tim Abdimas UTM Dampingi Legislasi Desa di Pamekasan
SPPG Kangenan Diduga Abaikan Standar, Menu MBG Dinilai Tak Layak untuk Anak
Murid SD 102/VI Keluhkan 2 Kilo Berjalan Demi Dapat Air Untuk MCk, Pemerintah Cuek
Operasional Dapur Terhenti, Ribuan Siswa SMAN 2 Pamekasan Tak Lagi Terima MBG
NU Kedungdung Siapkan Kader Melek Digital, Hadirkan Ketua Jurnalis Center Pamekasan
Kampus IAI SMQ BANGKO Sukses Melaksanakan PBAK 2025 Proses Menuju Mahasiswa Unggul dan Persiapan Menghadapi Dunia Kerja
Stadium General Dr Ahmadi Mahasiswa Itu Harus Mampu Lawan Waktu
Diduga Menu MBG SMAN di Pamekasan Berisi Belatung Viral di Tiktok, Aktivis Soroti Lemahnya Pengawasan

Berita Terkait

Senin, 24 November 2025 - 12:08 WIB

SPPG Kangenan Diduga Abaikan Standar, Menu MBG Dinilai Tak Layak untuk Anak

Rabu, 19 November 2025 - 11:12 WIB

Murid SD 102/VI Keluhkan 2 Kilo Berjalan Demi Dapat Air Untuk MCk, Pemerintah Cuek

Minggu, 16 November 2025 - 13:35 WIB

Operasional Dapur Terhenti, Ribuan Siswa SMAN 2 Pamekasan Tak Lagi Terima MBG

Selasa, 11 November 2025 - 14:17 WIB

Viral ! Makan ‘Berbaut’ Gratis Diduga Di Waru Pamekasan, Publik Minta Audit Program MBG

Selasa, 21 Oktober 2025 - 11:37 WIB

NU Kedungdung Siapkan Kader Melek Digital, Hadirkan Ketua Jurnalis Center Pamekasan

Berita Terbaru

You cannot copy content of this page