Kades Pagagan Kembali Gelar Perayaan Petik Laut

- Jurnalis

Rabu, 19 Juli 2023 - 07:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Transatu.id,PAMEKASAN-Kepala desa kembali menggelar acara Petik Laut di Desa Pagagan, Kecamatan Pademawu Pamekasan, Madura, Jawa Timur.

 

Dalam acara berlangsung dihadiri Kadisporapar Pamekasan Kusairi, Ketua Ikasa serta para nelayan yang ada di Desa Pagagan, Kabupaten Pamekasan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Kades Pagagan,Muhammad Huri mengatakan bahwa kegiatan Petik Laut ini sebagai bentuk rasa syukur terhadap sang pencipta.

 

Selanjutnya, pihaknya menyatakan bahwa tradisi petik laut di Desa Pagagan, Pademawu, Pamekasan memiliki nilai budaya yang kuat dan menjadi warisan turun-temurun bagi masyarakat desa.

 

“Jadi tradisi ini menggambarkan hubungan erat antara masyarakat dengan laut sebagai sumber kehidupan utama mereka,” Ungkapnya.

Baca Juga :  Koptu Imam Hambali Bantu Petani Tabur Benih Padi di Desa Palengaan Laok

 

Sebelum acara dimulai, masyarakat desa melakukan persiapan dengan penuh semangat. Perahu-perahu tradisional disiapkan dan dihias dengan hiasan bunga dan warna-warni yang indah. Alat tangkap ikan dan peralatan petik laut lainnya dipersiapkan dengan teliti.

 

Kusairi, kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Pamekasan menyampaikan dalam sambutannya bahwa

tradisi petik laut di Desa Pagagan tidak hanya menjadi ajang perayaan, tetapi juga sebagai upaya untuk menjaga kelestarian sumber daya laut dan mempromosikan kesadaran akan pentingnya keberlanjutan ekosistem laut. Tradisi ini mengajarkan nilai-nilai kebersamaan, rasa syukur, dan penghormatan terhadap alam.

Baca Juga :  Milenial NaNas Siap Keliling Seluruh Desa di Merangin

 

“Dengan adanya tradisi petik laut ini, Desa Pagagan terus mengabadikan budaya nelayan dan menguatkan ikatan antara masyarakat dengan laut sebagai sumber kehidupan yang memberikan berkah dan kehidupan yang berkelanjutan, ” Ungkap Kusairi.

 

Kusairi, mantan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Pamekasan menyatakan Petik Laut ini untuk dibentuk sebuah wisata.

 

Selain itu, ia menambahkan acara petik laut ini disamakan dengan hari jadi Kabupaten Pamekasan. Sesuai dengan tujuan dilakukannya perayaan Hari Jadi Pamekasan adalah untuk menggali nilai-nilai budaya dan kearifan lokal yang selama ini dimiliki oleh masyarakat Pamekasan.

Baca Juga :  Festival Jamu Tradisional Hasil Binaan Pemkab Pamekasan Berhasil Kembangkan UMKM

 

“Nilai-nilai budaya itu diharapkan akan menjadi motivasi untuk membangkitkan semangat percaya diri menuju kemandirian ekonomi masyarakat Kabupaten Pamekasan,” Sambungnya.

 

Selain itu, Kusairi meminta kepada masyarakat untuk menambahkan olahan UMKM dan dikemas dengan bagus sehingga bisa dijual di Supermarket atau Wamira Mart.

 

“Kalau kemasan bagus maka ini akan bisa masuk ke supermarket yang ada di Kabupaten Pamekasan. Apalagi sekarang Bupati sudah punya Wamira Mart nanti produknya bisa bisa di jual di sana,” Katanya.

Follow WhatsApp Channel transatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Ultah Didit Prabowo dihadiri Anak Seluruh Presiden Republik Indonesia
Kantor Tempo Dapat Kiriman Kepala Babi dengan Telinga Terpotong
Ditjen Bina Adwil Siapkan Agenda Strategis untuk Persidangan Ke-18 Sosek Malindo 2025 di Malaysia
Hadiri Bukber Perhimpunan Pemilik Ijin Khusus Senjata Api Beladiri, Bamsoet Tegaskan Beri Sanksi Anggota yang Salah Gunakan Senjata Api*
DPR : TNI Yang Harusnya Jaga Keamanan Bukan Jadi Beking Kejahatan
Sabung Ayam Sempat Disebarkan Undangan di Fecebook, 1 Warga Sipil Tersangka, 2 Anggota TNI Jadi Saksi
Pengangkatan CASN Dimajukan, Peserta CPNS Pemprov Jawa Timur Harapkan BKD Kembali ke Timeline Awal
Bamsoet Dorong Peningkatan Penggunaan Teknologi Digital dalam Praktik Notaris

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 14:57 WIB

Ultah Didit Prabowo dihadiri Anak Seluruh Presiden Republik Indonesia

Jumat, 21 Maret 2025 - 06:39 WIB

Kantor Tempo Dapat Kiriman Kepala Babi dengan Telinga Terpotong

Kamis, 20 Maret 2025 - 08:56 WIB

Ditjen Bina Adwil Siapkan Agenda Strategis untuk Persidangan Ke-18 Sosek Malindo 2025 di Malaysia

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:34 WIB

Hadiri Bukber Perhimpunan Pemilik Ijin Khusus Senjata Api Beladiri, Bamsoet Tegaskan Beri Sanksi Anggota yang Salah Gunakan Senjata Api*

Rabu, 19 Maret 2025 - 23:12 WIB

DPR : TNI Yang Harusnya Jaga Keamanan Bukan Jadi Beking Kejahatan

Berita Terbaru