Kapolres Sumenep Pimpin Sertijab Kasat Samapta, Polsek Sapudi dan Polsek Kangean

- Jurnalis

Senin, 3 Juli 2023 - 09:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Transatu.id, Sumenep – Kapolres Sumenep AKBP Edo Satya Kenteiko, memimpin langsung upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kasat Samapta, Polsek Sapudi dan Polsek Kangean. Senin (3/7/2023).

Upacara Sertijab yang terlaksana di lantai II Gedung Sanika Satyawada Polres Sumenep dihadiri oleh segenap PJU dan Kapolsek jajaran.

Rincian Jabatan yang diemban saat ini adalah, Jabatan Kasat Samapta di emban oleh Akp Taufik Hidayat yang sebelumnya menjabat Kasubbag Dalpers Bag SDM Polres Sumenep sedangkan Kasat Samapta sebelumnya Akp Jawali meninggal dunia.

Sedangkan Jabatan Kapolsek Kangean yang semula Iptu Agus Sugito, selanjutnya dijabat oleh Iptu Moh. Nurul Komar yang sebelumnya menjabat Kaurbinopsnal Satresnarkoba Polres Pamekasan

Jabatan Kapolsek Sapudi yang semula Akp Rusdi sudah memasuki Purna Tugas selanjutnya dijabat oleh Iptu Agus Sugito yang sebelumnya menjabat Kapolsek Kangean

“Pejabat baru sudah sah, untuk duduk dan menerima tanggungjawab sebagai Kasat Samapta, Kapolsek Sapudi dan Kapolsek Kangayan,” kata Kapolres Sumenep, Edo.

Dirinya mengatakan, tanggung jawab yang diemban pejabat baru tidaklah ringan dan mudah.

Baca Juga :  KEJATI Lampung Dalami Laporan DPP KAMPUD Atas Dugaan Korupsi Bansos Rp. 60 Milyar ke Koperasi Produsen Tebu Rakyat RPM Way Kanan*

“Saya meminta pejabat Kapolsek Sapudi dan Kapolsek Kangean yang baru, untuk segera mengenali karakteristik wilayah, tempat anda bertugas,” ungkapnya

Edo berharap, pejabat Kapolsek Sapudi dan Kapolsek Kangean yang baru dapat menjalin hubungan yang baik dengan seluruh stakeholder, elemen pemerintah dan masyarakat.

“Kami tunggu darma bakti anda, sebagai Kapolsek Sapudi dan Kapolsek Kangean,” ujar Kapolres Sumenep

Selain itu, Kapolres Sumenep juga meminta kepada Kasat Samapta yang baru, untuk menjalin hubungan yang baik dengan seluruh stakeholder, serta jajaran unit Samapta setiap Polsek di wilayah hukum Polres Polres Sumenep.

Baca Juga :  Tiga Tahun Kepemimpinan Bupati Sumenep, Tingkatkan Pendidikan Melalui Program Beasiswa Kepada Mahasiswa

“Yakinlah bahwa anda tidak sendiri, karena anda memiliki tim kerja yang bagus dengan pengalaman yang baik, juga memiliki rekan kerja dan pimpinan yang akan mendukung kinerja anda,” kata Kapolres Sumenep.

Kapolres Sumenep juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada AKP Haries Prabowo Kurniawan tas darma bakti yang diberikan selama bertugas sebagai Plt. Kasat Samapta Polres Pemalang.

Follow WhatsApp Channel transatu.id untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Nuansa Penuh Kebersamaan, Paguyuban Semesta Gelar Bukber dan Santunan Anak Yatim
Kopri Komisariat IAIN Madura Tuntas Fasilitasi Kader PMII dalam Mempelajari Nilai-nilai Keadilan Gender
Antisipasi Ganguan Kamtibmas, Polres Sumenep Lakukan Patroli Sahur
Polres Sumenep Buka Puasa Bersama para Insan Pers
Menetapkan Rencana Kerja Desa , Pemerintah Desa Kendal Gelar Acara Musdes
Menteri BPN Libas Mafia Tanah, Diduga Perusahaan dan Pengusaha Garap Hutan HP di Wilayah Tabir Belum Tersentuh Hukum
Ramadhan Berbagi : Karangtaruna Wargo Manunggal Dusun Masekan Berbagi Takjil
Usai Dilantik Bupati Jeneponto Paris Yasir terekam mengamuk di tengah arak-arakan

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 12:59 WIB

Nuansa Penuh Kebersamaan, Paguyuban Semesta Gelar Bukber dan Santunan Anak Yatim

Selasa, 25 Maret 2025 - 00:58 WIB

Kopri Komisariat IAIN Madura Tuntas Fasilitasi Kader PMII dalam Mempelajari Nilai-nilai Keadilan Gender

Selasa, 25 Maret 2025 - 00:34 WIB

Antisipasi Ganguan Kamtibmas, Polres Sumenep Lakukan Patroli Sahur

Senin, 24 Maret 2025 - 12:05 WIB

Polres Sumenep Buka Puasa Bersama para Insan Pers

Senin, 24 Maret 2025 - 03:58 WIB

Menetapkan Rencana Kerja Desa , Pemerintah Desa Kendal Gelar Acara Musdes

Berita Terbaru