Transatu, Probolinggo- Pemerintah Desa (Pemdes) Laweyan menyelenggarakan Program Ketahanan Pangan Petani Makmur Manis (PAMANIS) yang dilaksanakan pada hari Rabu, 6 Mei 2023 tepat pada pukul 09.00 WIB.
Program tersebut dihadiri langsung oleh Taufik selaku Sekretaris Camat (Sekcam), Kecamatan Sumberasih, Bahtiar selaku Babinsa, perwakilan Himpunan Petani Pemakai Air (HIPPA), pemerintah desa, dan Kelompok 60 KKNT MBKM, serta 85 petani yang ada di Desa Laweyan.
“Sasaran dari program ini untuk memberikan sosialisasi bagi petani dan penyerahan bantuan alat pertanian seperti cangkul dan gejik”. Kata Sekcam Taufiq
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kemudian Taufik selaku Sekretaris Camat dan sebagai perwakilan dari Kecamatan Sumberasih juga memberikan sambutan serta sedikit wawasan mengenai pupuk bersubsisidi dan non subsidi.
“Jadi kami memberikan pemahaman tentu dengan tujuan supaya para petani bisa paham terkait cara mengelolaan yang benar agar hasil dari pertaniannya nanti bisa sukses”. Jelasnya
Sementara itu, perwakilan dari HIPPA juga memberikan edukasi bagi para petani untuk mendaftarkan pertaniannya. Karena dengan adanya program ini para petani di Desa Laweyan mempunyai antusias untuk menghadiri acara tersebut
“Dengan berbekal antusias dari para petani nantinya mereka bisa merasa terbantu baik dari segi pemahaman tentang pertanian maupun dari peralatannya,”Terangnya.