Transatu, Pamekasan – Organisasi Mahasiswa (Ormawa) fakultas Ushuluddin dan Dakwah IAIN Madura semarakkan acara pelantikan raya fakultas dan seminar nasional dengan mendatangkan dua pemateri dari kalangan DPRD. Matkhur Husyairi dari DPRD Jatim, dan Moh Khomarul Wahyudi dari DPRD kabupaten Pamekasan pada Rabu, 3 Mei 2023.
Kepanitiaan sengaja mendatangkan DPRD sebagai pemateri untuk mendapatkan pencerahan pasca dilantik sebagai pengurus baru di empat Ormawa Fakultas Ushuluddin dan Dakwah. Empat Ormawa tersebut meliputi Senat Eksekutif Mahasiswa (SEMA), Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) dan dua Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS). Hal ini sesuai dengan tema yang diusung yakni, Internalisasi Gerakan Demokrasi dan Politik Nasional.
“Acara pelantikan ini bertujuan untuk mengukuhkan kepengerusan Ormawa yang baru dibentuk. Kemudian tujuan dari acara seminar nasional adalah sebagai pengantar kepada kepengurusan baru terkait tugas-tugas legislasi dan eksekutif. Hal ini juga selaras dengan momentum politik 2024 mendatang,” ungkap Anisa dalam sambutannya mewakili kepengurusan dan kepanitiaan.
Pelantikan raya dan seminar nasional tersebut dimulai pada jam 08.00 WIB hingga jam 13.00 WIB di auditorium IAIN Madura. Sekitar 700 mahasiswa dari berbagai kalangan menghadiri acara pasca lebaran ketupat ini. Selain itu, segenap jajaran dekanat Fakultas Ushuluddin dan Dakwah turut hadir untuk memeriahkan acara itu.
“Saya berharap penuh kepada pengurus-pengurus baru yang akan dilantik agar setelah ini betul-betul amanah dalam menjalankan tanggung jawabnya sebagai kepengurusan Ormawa Fakultas Ushuluddin dan Dakwah,” ungkap Bapak Fawaid selaku Dekan Fakultas Ushuluddin dan Dakwah.
(Ans)